1. DVORAK dan QWERTY
Keyboard Dvorak ditemukan pada tahun 1932. Susunan huruf pada keyboard Dvroak disusun sedemikian rupa. Pada keyboard ini tangan sebelah kanan akan lebih banyak di bebani pekerjaan jika dibandingkan dengan tangan sebelah kiri. Lalu tataletak dari keyboard Dvorak dirancang supaya 70% dari penakanan pada home row, jadi dapat mengurangi kelelahan ketika pengetikan.
http://www.pengertianku.net/2015/07/pengertian-keyboard-dan-jenis-jenisnya-maupun-fungsinya.html
Keyboard DVORAK |
Keyboard QWERTY |
2.
OCR, DMR, Opscan
OCR (Optical
Character Recognition) merupakan
sebuah teknologi yang dapat membaca dan mengenali teks dari suatu gambar.
Gambar yang dimaksud biasanya berupa hasil scan yang mengandung teks, tentunya
teks di dalamnya tidak bisa di olah atau di edit karena masih berupa format
gambar. Dengan OCR, teks dalam gambar tersebut dapat di ubah menjadi teks yang
bisa di olah kembali. http://komputok.blogspot.co.id/2010/05/malas-mengetik-pakai-ocr-saja.html
Digital Mark Reader (DMR) merupakan
aplikasi yang memungkinkan penggunaan scanner dokumen untuk pemeriksaan form
ujian, kuesioner dan entri data dengan teknologi pengenalan tanda. DMR terdiri
atas dua aplikasi: DMR Editor (untuk membuat LJK) dan DMR Extractor (untuk
memproses LJK). http://www.digitalmarkreader.com/
Opscan merupakan
scanner khusus yang menggunakan teknologi OMR (Optical Mark Reader). Alat ini
akan membaca tanda-tanda yang terdapat pada Lembar Jawaban Komputer ( LJK )
yang biasanya menggunakan pensil 2B untuk menandai jawaban.
Opscan merupakan
perangkat scanner yang telah lama digunakan terutama untuk proses pemeriksaan
hasil Try Out / Ujian Sekolah / Penerimaan Mahasiswa Baru / CPNS yang telah
berlangsung selama ini. Hasil yang didapatkan dari scanner ini bisa
menghasilkan tingkat akurasi yang sangat tinggi sehingga menjadikan perangkat
ini menjadi populer di kalangan dunia pendidikan. Saat ini, Opscan tidak hanya
digunakan oleh Panitia Perguruan Tinggi saja tapi sudah meluas ke kalangan
lainnya seperti Bimbingan Belajar, Sekolah Umum dan Instansi Pemerintah dalam
melaksanakan Try Out, UAS, UAN dan Penerimaan Calon PNS.
3.
OMR
OMR (Optical
mark recognition) adalah tekhnik untuk mendeteksi keberadaan kertas yang
ditandai dengan warna hitam, contohnya kertas ujian nasional yang mengisi nya
menggunakan pensil 2b, pensil 2b tersebut memiliki beberapa unsur sehingga ketika
kertas ujian discan menggunakan OMR bekas coretan yang ada pada kertas ujian
tersebut akan dipantulkan. http://rogerbelajar.blogspot.co.id/2010/02/pengertian-omr-dan-ocr.html
4.
MICR
MICR atau Magnetic
Ink Character Recognition, metode pengenalan huruf yang banyak digunakan pada
proses cheque di dunia perbankan. komputer mampu membaca informasi seperti
nomor account dari karakter yang tercetak di cheque karena karakter tercetak
dengan tinta khusus yang mengandung oksida besi. dalam pembacaan, mesin decode
MICR mampu menangkap panjang gelombang setiap karakter yang tercetak sehingga
informasi bisa diidentifikasi. http://jayaputrasbloq.blogspot.co.id/2011/05/definisi-atau-pengertian-istilah-kata_05.html
5.
RFID
Radio
Frequency Identification (RFID) adalah teknologi wireless yang kompak. RFID
berpotensi sangat besar untuk kemajuan perniagaan (commerce). RFID menggunakan
chip yang dapat dideteksi pada range beberapa meter oleh pembaca RFID. Sebagai
contoh RFID dapat menjadi barcode generasi berikutnya yang dapat digunakan
untuk otomatisasi inventory control akan memberikan banyak kemudahan dan dapat
mengurangi biaya dari pabrik ke distributor. http://elektronika-dasar.web.id/artikel-elektronika/definisi-dan-aplikasi-rfid-radio-frequency-identification/
6.
ASR (Auto Speech Recognition)
ASR adalah
teknologi pengenalan suara atau teknologi yang menjadikan suara sebagai alat
input. Gelombang suara tersebut nantinya berfungsi untuk mengaktifkan suatu
perintah atau meminta suatu data cukup menggunakan suara sebagai data yang
diinput.
7.
CCD (Charge Couple Device)
CCD adalah
suatu alat untuk merekam gambar dengan menggunakan sinar cahaya pada
permukaannya yang dirubah menjadi sinyal untuk menggabungkan beberapa warna,
dan gambar yang dihasilkan mempunyai resolusi yang cukup tinggi.
8.
CGA, EGA, dan VGA
CGA (Color
Graphic Adapter)
Tipe monitor standar IBM yang mempunyai kualitas resolusi rendah. Monitor ini
hanya mampu menampilkan 4 warna dalam mode grafis.
EGA (Enhanced Graphic Adapter) merupakan tipe monitor yang tingkatannya di atas CGA. Monitor ini mampu menampilkan 16 warna dalam mode grafis.
VGA (Visual
Graphic Adapter)
merupakan tipe monitor yang sekarang banyak digunakan. Gambar yang dihasilkan
mempunya warna sampai jutaan. Mode grafisnya tampak lebih nyata di mata.
9.
XGA, UXGA, dan
SXGA
XGA (eXtended
Graphic Array) adalah mode tampilan yang memiliki resolusi terdiri dari 1024 x
768 = 786.432 pixels. http://zuckloverz.blogspot.co.id/2011/02/perbandingan-proyektor-xga-vs-svga.html
UXGA adalah mode
tampilan yang memiliki resolusi 1600 x 1200 = 1.920.000, http://whatis.techtarget.com/definition/UXGA-Ultra-Extended-Graphics-Array
SXGA adalah mode
tampilan yang memiliki resolusi 1400 x 1050.
10.
Onmidirectional, Unidirectional,
Noise Cancelling, dan Echo Canceling
Onmidirectional merupakan jenis mikropon yang dapat merekam suara dari
semua arah.
Unidirectional mikropon jenis ini hanya menyerap suara dari
satu arah dan tidak sensitif terhadap suara-suara yang ada di sekeliling
lainnya.
Noise canceling merupakan mikropon yang dapat
menghilangkan gangguan suara pada latar belakang.
Echo canceling merupakan mikropon yang dapat
menghilangkan gema atau umpan balik yang muncul antara mikropon dengan
pembicara.
https://ilmuprabowo.wordpress.com/2010/11/09/macam-macam-teknologi-perangkat-input/
11.
THX, DDS,
dan Dts
THX adalah teknologi terkini tentang efek audio video multimedia yang dapat
membuat suara movie, music, news dan games. Efek surround pada suara tersebut
dapat membuat suatu atmosfer audio yang lebih mendramatisir.
DDS adalah “Direct Digital Synthesizer” jenis frekuensi yang digunakan untuk
membuat bentuk gelombang suara synthesizer agar menghasilkan efek suara
surround yang menakjubkan.
Dts adalah “Digital Theater system” suatu audio yang
memiliki sistem surround yang biasa digunakan dalam pebuatan film theater, di
dalam sistem audio DTS disebutkan semakin kecil ratio kompresasinya maka
semakin natural suara yang dihasilkan. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti.html
12.
Passive Matrix dan Active Matrix
Passive MatrixTeknologi yang digunakan lebih murah
dibandingkan active matrix. Pada LCD jenis ini terdapat sebakul transistor di
atas (sumbu x) dan di samping kiri (sumbu y) monitor. Transistor-transistor ini
memberi energi pada piksel. Pixel merupakan pertemuan dari pancaran transistor
sumbu x dan sumbu y. oleh karena hal tersebut maka teknologi ini sering juga
disebut Dual Scan monitor.
Active Matrix menggunakan teknologi Thin Film
Transistor (TFT). Hasil warna yang diperoleh sebagus CRT, namun teknologinya
mahal. Active matrix memiliki transistor yang memancarkan cahaya sendiri pada
masing-masing piksel, sehingga warnanya lebih cerah, dan tak harus dilihat
dengan sudut pandang tegak lurus. Namun karena adanya banyak transistor ini,
mengakibatkan pemakaian daya jenis monitor ini lebih tinggi dan kemungkinan kerusakan
pada piksel lebih besar. http://khosiruncool.blogspot.co.id/2012/12/perbedaan-passive-dan-active-matrik.html
13.
Printer Dot Matrix, Printer Bubble Jet, DeskJet, Impact, Ink Jet dan Printer Laser Jet.
Printer Dot Matrix merupakan printer yang menggunakan pita sebagai alat percetakan. Karena menggunakan pita untuk menampilkan output ke kertas, hasil percetakan printer dengan dot matrix agak kasar dan kurang bagus. Dengan menggunakan printer ini, cetakan dapat langsung dirangkap dengan karbon.
Printer Bubble Jet bekerja mencetak tulisan dengan cara memasukkan satu demi satu titik tinta
cair ke area tulisan / gambar.Printer
ini produk dari Canon yang memiliki kecepatan cetak 22 ppm (Paper per
Menit) untuk monochrome dan 14 ppm untuk pencetakn warna.Kecepatan cetakanyapun
mencapai 4.800X1.200 dpi (dot per inchi)
dan dapat mencetak dengan ukuran A3+. http://cumaniseng97.blogspot.co.id/2013/05/pengertian-printer.html
Desk Jet adalah teknologi printer tinta masa kini yang
dapat meminimalisir 50% biaya pencetakan karena printer ini menggunakan tinta
kartrid berkapasitas tinggi. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti.html
Impact printer adalah jenis printer yang memaksa print heads untuk mentransfer tinta
ke media cetak dengan cara print heads menekan tinta sampai menyentuh kertas,
mirip dengan cara kerja mesin tik. Impact printer menggunakan print heads yang
berisi sejumlah pin metal. Beberapa print heads hanya memiliki 9 pin untuk
menghasilkan titik – titik yang akan membentuk karakter. Dan sebagian printer
memiliki 24 pin untuk menghasilkan resolusi yang lebih baik. Selain itu jenis
printer ini terbatas pada pencetakkannya yang bersifat monochrome dengan huruf
tunggal pada setiap waktu cetak. http://nandoputrapratama.blogspot.com/2014/10/ciri-ciri-dan-jenis-jenis-printer.html#ixzz3oQj1TOS9
Inkjet Printer adalah alat cetak yang menggunakan
tinta untuk mencetak. Inkjet yang tersedia di pasaran saat ini memiliki
kemampuan untuk mencetak sampai ukuran kertas yang sangat besar, dan dengan
kualitas yang sangat baik.
Resolusi printer inkjet saat ini dapat mencapai 5760×1440 dpi. Pada printer jenis Ink jet menggunakan teknologi dor on demand, yaitu dengan cara menyemprotkan titik titik kecil tinta pada kertas melalui nozzle atau lubang pipa yang sangat kecil. - See more at: http://www.stardataservice.com/2013/03/jenis-jenis-printer.html#sthash.azMyOcOV.dpuf
Resolusi printer inkjet saat ini dapat mencapai 5760×1440 dpi. Pada printer jenis Ink jet menggunakan teknologi dor on demand, yaitu dengan cara menyemprotkan titik titik kecil tinta pada kertas melalui nozzle atau lubang pipa yang sangat kecil. - See more at: http://www.stardataservice.com/2013/03/jenis-jenis-printer.html#sthash.azMyOcOV.dpuf
Printer LaserJet merupakan jenis printer yang paling bagus kualitasnya di banding dua jenis printer sebelumnya. Alat mencetaknya tidak menggunakan tinta melainkan menggunakan bubuk toner dan pencetakan menggunakan infra merah. - See more at: http://www.stardataservice.com/2013/03/jenis-jenis-printer.html#sthash.azMyOcOV.dpuf
14.
LCD, EL, Plasma, dan CRT
LCD (Liquid
Crystal Display) adalah
monitor yang di susun dengan menggunkan “cairan cristal”. LCD merupakan Sebuah
teknologi layar digital yang menghasilkan citra pada sebuah permukaan yang rata
(flat) dengan memberi sinar pada kristal cair dan filter berwarna, yang
mempunyai struktur molekul polar, diapit antara dua elektroda yang transparan. http://andricakepirawan.blogspot.co.id/2012/11/pengertian-dan-perbedaan-crt-lcd-led.html
EL
adalah “Electro Luminescent” teknologi monitor yang mengandung bahan bercahaya
jika terdapat arus listrik dan pixsel akan terbentuk pada layar monitor jika
arus listrik tersebut di alirkan kepada sumbu X dan Y. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti.html
Plasma Display Panel (PDP) atau di
Indonesia banyak dikenal sebagai Plasma TV atau Monitor Plasma merupakan jenis
monitor yang menggabungkan teknologi CRT dengan LCD. Dengan teknologi yang
dihasilkan, mampu membuat layar dengan ketipisan menyerupai LCD dan sudut
pandang yang dapat selebar CRT. http://andricakepirawan.blogspot.co.id/2012/11/pengertian-dan-perbedaan-crt-lcd-led.html
CRT merupakan monitor generasi kedua
dari monitor komputer yang merupakan generasi pertama dari monitor komputer
pada jaman modern.
Saat ini minat terhadap monitor CRT
sudah mulai ditinggalkan meskipun monitor CRT tetap diproduksi. Alasan mengapa
pengguna mulai meninggalkan monitor CRT adalah dikarenakan oleh bentuknya yang
besar dan berat sehingga memerlukan ruang ekstra untuk menempatkan monitor ini.
Pengertian monitor CRT secara umum adalah ‘monitor cembung’ atau ‘monitor
tabung’. http://andricakepirawan.blogspot.co.id/2012/11/pengertian-dan-perbedaan-crt-lcd-led.html
II.
Teknologi Processor
1.
SSE, SSE2, dan SSE3
SSE (Streaming SIMD Extension) adalah
tambahan instruksi mikroprosesor yang dibuat oleh Intel
Corporation, yang diperkenalkan pada bulan Februari 1999, saat Intel
merilis Pentium
III. SSE ini merupakan singkatan dari Streaming SIMD Extension. Pada saat
diperkenalkan, SSE ini disebut dengan nama Intel Katmai New Instructions
(KNI). Bahkan, banyak orang yang menamai SSE sebagai MMX-2.
SSE2
(Streaming SIMD Extension 2), adalah suatu standar dalam processor
Intel maupun AMD. Semua processor yang sudah mendukung NX pasti juga mendukung
SSE2. SIMD (Single Instruction Multiple Data). Teknologi SSE2 ini juga
merupakan pengembangan teknologi MMX sehingga dapat beroprasi pada register XMM
128 bit. http://mufadilalkahfi.blogspot.co.id/2015/01/pengertian-nx-pae-dan-sse2-dalam.html
SSE3
(Streaming SIMD Extension 3), adalah teknologi yang merupakan hasil dari pengembangan
teknologi SSE2. SSE3 ini mempunyai 13 Instruksi baru SIMD dengan kata lain SSE3
memiliki 13 instruksi lebih banyak dibandingkan SSE2. Dimana 13 instruksi baru
ini berfungsi untuk membantu pemrosessan matematika yang kompleks, grafik,
proses pengkodean video, serta sinkronisasi thread.Teknologi SSE3 pertama
diterapkan pada mikroprosessor Pentium IV bernama sandi Prescott. https://adygpinkom04.wordpress.com/2011/04/20/53/
2.
3DNow!
3DNow!
adalah sebuah set instruksi yang dikembangkan oleh AMD sebagai alternatif bagi set
instruksi Intel SSE.
Set instruksi ini dimasukkan ke dalam seri prosesor AMD K6 sebelum
Intel merilis Pentium III yang dilengkapi dengan set instruksi SSE.
Selanjutnya, saat AMD merilis keluarga Athlon serta Duron, AMD
memperbarui set instruksi ini dengan mengubah namanya menjadi Enhanced 3DNow!,
lalu menjadi 3DNow! Professional saat merilis Athlon XP (Palomino). https://id.wikipedia.org/wiki/3DNow!
3.
NX Bit
NX bit adalah
teknologi yang digunakan oleh prosesor untuk memisahkan sebagian area memori
untuk tempat penyimpanan lain, misalnya tempat penyimpanan data. Bagian memori
ini diberi tanda (atribut NX) yang berarti hanya dapat digunakan untuk
penyimpanan data. Instruksi-instruksi prosesor tidak bisa menempati bagian
memori tersebut dan tidak dapat mengeksekusinya. Hal ini merupakan teknik umum
yang dikenal dengan sebutan ‘proteksi ruang .executable’ (executable space
protection). Malware biasanya menyisipkan/menyusupkan kode-kodenya ke
program-program di ruang/area penyimpanan data, kemudian me-running-nya dari
dalam ruang simpan data tadi. Dengan adanya teknologi NX bit, aktivitas malware
tadi dapat dicegah atau diantisipasi. http://kafeilmu-alkaaffah.blogspot.co.id/2014/11/macam-macam-teknologi-pada-mikroprosesor.html
4.
Power Now
Power Now adalah
teknologi dari AMD yang ramah energi yang berfungsi menurunkan kecepatan
kinerja processor secara otomatis jika pc kita dalam keadaan tidak menggunakan
aplikasi yang berat atau loading menimal. Dengan teknologi ini processor kita
dapat menghemat umurnya. http://faizalrahadiansyah.blogspot.co.id/2014/11/teknologi-prosessor.html
5.
Cool n Quiet
Cool n Quiet adalah teknologi penghematan untuk
processor desktop anda, terutama untuk jajaran Athlon64. Teknologi ini dapat
dilihat pada CPU mobile seperti PowerNow dan Speed Step Teknologi dari AMD dan
Intel. Jajaran Athlon 64 adalah yang pertama yang mempunyai teknologi ini pada
CPU desktop.
Pengaruh dari Cool n Quiet ini adalah temperatur
operasi yang rendah dari CPU dan menghemat power yang digunakan CPU dan
berkerja dengan temperatur fan yang sensitif dapat mengurangi kebisingan yang
ditimbulkan didalam casing.Cool n Quit didasarkan pada CPU load figures.
Dibawah kondisi load CPU, Cool n Quiet teknologi akan menurunkan power ke CPU
dengan menurunkan Vcore setting. Hal ini menghemat power dan mendinginkan CPU
dalam waktu yang bersamaan. http://www.ivanstech.com/Athlon64X2%20-%20Ivanstech.com.htm
6.
Hyper-Threading
Technology
Hyper-Threading Technology adalah
teknologi yang bertujuan agar prosesor dapat bekerja lebih efisien, dengan
teknologi ini memungkinkan prosesor untuk dapat mengeksekusi beberapa thread
atau instruksi pada saat bersamaan, sehingga meningkatkan kinerja dan respon
sistem. Dengan menggunakan teknologi hyper-treading ini akan menggandakan inti
(core) yang ada pada sebuah processor. Jadi misalkan sebuah Processor dual core
yang menggunakan teknologi ini akan dideteksi oleh sistem sebagai sebuah
processor quad core (4 inti). Penggandaan inti (core) processor ini tentu saja
hanya bersifat logical, karena secara fisik core processor tersebut tetap hanya
ada dua. http://www.tips4laptop.com/2013/12/intel-hyper-threading-technology.html
7.
Dual Core
Dual Core adalah penggunaan dua buah inti (core)
prosesor dalam sebuah
kemasan prosesor konvensional. Dual core (inti prosesor) ditempatkan pada
sebuah CPU untuk
meningkatkan kinerjanya. Setiap core ini tidak lebih cepat dibanding CPU
biasa dengan clockspeed yang sama, tetapi semua proses perhitungan dibagi
kepada 2 inti prosesor tersebut. https://id.wikipedia.org/wiki/Dual_Core
8.
SpeedStep
SpeedStep adalah nama
salah satu seri teknologi milik perusahaan Intel yang diterapkan pada berbagai
jenis produk prosesornya. Namun, tidak semua prosesor produk Intel memiliki
teknologi ini. SpeedStep merupakan teknologi yang memungkinkan sebuah prosesor
dapat diubah clock speed-nya menjadi lebih rendah dari clock speed aslinya.
Pengubahan besarnya clock speed ini bisa dilakukan dengan menggunakan software.
https://gpinkom.wordpress.com/tag/speed-step-dan-eist/
9.
Hyper-Transport
Technologi
Hyper-Transport Technologi adalah
kecepatan tinggi point to point link yang menghubungkan sirkuit yang
terintegerasi. HTT lebih cepat dari standard bus dan mempunyai latency yang
jauh lebih rendah.Semua itu mengijinkan CPU mengakses sistem memori lebih
efisien dengan menurunkan sistem yang mampet.Hyper-Transport juga menawarkan
bandwidth lebih signifikan daripada standard bus teknologi.
http://www.ivanstech.com/Athlon64X2%20-%20Ivanstech.com.htm
10.
MMX
MMX sendiri sebenarnya adalah sekumpulan
instruksi SIMD. Dengan penerapan SIMD, memungkinkan chip prosesor mengeksekusi perintah-perintah yang
berulang-ulang atau yang paralel secara cepat, terutama ketika prosesor
menjalankan perintah yang berhubungan dengan video, audio, grafik, dan animasi.
Secara teknis, dijelaskan bahwa ke dalam rancangan teknologi MMX ini, Intel
menambahkan delapan register baru ke dalam arsitektur prosesornya. Register
tersebut adalah MM0 hingga MM7. Kenyataannya, register baru ini adalah nama
lain dari stack register FPU x87 yang sudah ada. https://gpinkom.wordpress.com/2008/06/12/mmx-sse-sse2-sse3-ssse3/
III.
Type BUS Pada
Personal Computer
1.
ISA
ISA (Industry Standard Architecture) adalah
sebuah arsitektur bus dengan bus data
selebar 8-bit yang diperkenalkan dalam IBM PC 5150 pada
tanggal 12 Agustus 1981. Bus ISA diperbarui dengan menambahkan
bus data selebar menjadi 16-bit pada IBM PC/AT pada tahun 1984, sehingga jenis bus ISA yang beredar
pun terbagi menjadi dua bagian, yakni ISA 16-bit dan ISA 8-bit. ISA merupakan
bus dasar dan paling umum digunakan dalam komputer IBM PC hingga tahun 1995, sebelum akhirnya digantikan oleh bus
PCI yang diluncurkan pada tahun 1992. https://id.wikipedia.org/wiki/Bus_ISA
2.
EISA
EISA (Extended/Enhanced
Industry Standard Architecture) adalah sebuah bus I/O yang diperkenalkan pada September 1988 sebagai respons dari peluncuran bus MCA oleh IBM,
mengingat IBM hendak "memonopoli" bus MCA dengan mengharuskan pihak
lain membayar royalti untuk mendapatkan lisensi MCA. Standar ini dikembangkan
oleh beberapa vendor IBM PC Compatible, selain IBM, meskipun yang banyak
menyumbang adalah Compaq Computer Corporation. Compaq jugalah yang membentuk
EISA Committee, sebuah organisasi nonprofit yang didesain secara spesifik untuk
mengatur pengembangan bus EISA. Selain Compaq, ada beberapa perusahaan lain
yang mengembangkan EISA yang jika diurutkan, maka kumpulan perusahaan dapat
disebut sebagai WATCHZONE. https://id.wikipedia.org/wiki/Bus_EISA
3.
VL
Bus
Vesa Lokal Bus dirancang untuk menggantikan
sementara sebagai cara untuk menangani kekurangan bus ISA bandwith. VL Bus merupakan
kelanjutan dari slot ISA yang ada. VL Bus kartu ISA bisa dipasang pada
slot VL Bus. Bagian diperpanjang biasanya berwarna cokelat khas. Hal
ini membuat VL Bus kartu cukup panjang
mirip slot PCI, dan menggunakan konektor fisik yang sama. https://odhyinfo.wordpress.com/category/vga-video-graphic-adapter/jenis-vga-dan-jenis-slot-pada-vga/
4.
PCI
PCI (Peripheral Component Interconnect) adalah bus yang didesain
untuk menangani beberapa perangkat keras. PCI juga adalah suatu bandwidth tinggi yang populer,
prosesor independent bus itu
dapat berfungsi sebagai bus mezzenine atau bus periferal[1]. Standar bus
PCI ini dikembangkan oleh konsorsium PCI
Special Interest Group yang dibentuk oleh Intel Corporation dan beberapa
perusahaan lainnya, pada tahun 1992. Tujuan dibentuknya bus ini adalah untuk
menggantikan Bus ISA/EISA yang sebelumnya
digunakan dalam komputer IBM PC atau kompatibelnya. https://id.wikipedia.org/wiki/Interkoneksi_Komponen_Periferal
5.
AGP
AGP (Accelerated
Graphics Port)
adalah sebuah bus yang
dikhususkan sebagai bus pendukung kartu grafis berkinerja tinggi, menggantikan bus ISA, bus VESA atau bus PCI yang sebelumnya
digunakan.
Bus ini merupakan bus yang didesain
secara spesifik untuk kartu grafis. Bus ini berjalan pada kecepatan 66 MHz
(mode AGP 1x), 133 MHz (mode AGP 2x), atau 533 MHz (mode AGP 8x) pada lebar
jalur 32-bit, sehingga bandwidth maksimum yang dapat diraih adalah 2133
MByte/s. Umumnya, bus ini terkoneksi ke chipset pengatur memori
(Northbridge, Intel Memory Controller Hub, atau NVIDIA
nForce SPP). Sebuah sistem hanya dapat menampung satu buah bus AGP. Mulai tahun
2005, saat PCI Express mulai marak digunakan, bus AGP ditinggalkan. https://id.wikipedia.org/wiki/Bus_sistem
6.
Firewire
Firewire adalah bentuk-bentuk port
serial yang menggunakan teknologi FireWire untuk mentransfer data dengan cepat
dari satu perangkat elektronik ke dalam komputer. Port FireWire telah umum
digunakan sejak tahun 1995, ketika Apple Inc pertama mulai memasukkan port pada
sejumlah camcorder digital. Saat ini port FireWire yang digunakan pada sejumlah
perangkat lain. http://agussale.com/penjelasan-tentang-apa-itu-port-firewire
7.
USB
USB (Universal
Serial Bus)
adalah standar bus serial untuk
perangkat penghubung, biasanya kepada komputer namun juga
digunakan di peralatan lainnya seperti konsol permainan, ponsel dan PDA. Desain USB ditujukan untuk menghilangkan perlunya
penambahan expansion card ke ISA komputer atau bus PCI, dan memperbaiki kemampuan plug-and-play
(pasang-dan-mainkan) dengan memperbolehkan peralatan-peralatan ditukar atau
ditambah ke sistem tanpa perlu mereboot komputer.
Ketika USB dipasang, ia langsung dikenal sistem komputer dan memroses device driver yang diperlukan
untuk menjalankannya. https://id.wikipedia.org/wiki/Universal_Serial_Bus
8.
PCI Expres
PCI
Express adalah slot ekspansi module, di desain untuk
menggantikan PCI bus yang lama. Banyak Motherboard
mengadopsi PCI
express dikarenakan PCI Express memiliki transfer data yang lebih
cepat, terutama untuk keperluan grafis 3D. Slot ini memiliki kecepatan 1x, 2x, 4x, 8x,
16x and 32x, tidak seperti PCI biasa dengan sistem komunikasi paralel. PCI Express
menggunakan sistem serial dan mampu
berkomunikasi 2 kali (tulis/baca) dalam satu rute clock. https://id.wikipedia.org/wiki/PCI_Express
IV.
Teknologi
Komputer
1.
Komputasi Awan
Komputasi awan atau cloud computing merupakan sebuah
jaringan komputer yang saling berhubungan dengan komputer lain yang dapat
dijalankan secara bersamaan. Cloud
computing sebenarnya penerapannya terpaku pada satu server atau banyak
yang telah disediakan yang layanannya berupa penyimpanan data di server. http://www.it-newbie.com/2014/08/pengertian-dan-fungsi-teknologi-cloud.html
2.
Komputasi Hijau
Green Computing
atau Komputasi Hijau itu sendiri yaitu suatu ilmu atau penerapan tentang
bagaimana kita menggunakan sumber daya komputer atau perangkat elektronik yang
kita miliki secara efisien dan ramah lingkungan. Sasaran utama green computing
adalah bumi ini sendiri, manusia, serta laba/keuntungan. Tujuannya
jelas untuk mengurangi penggunaan bahan-bahan yang berbahaya terhadap
lingkungan, mengefisiensi penggunaan energi, menyeimbangkan antara teknologi
dan lingkungan agar tercipta suatu teknologi yang ramah lingkungan dan tidak
merusak alam atau lingkungan hidup serta menerapkan daur ulang pada bahan-bahan
pembuat komputer. Salah satu langkah yang mudah untuk mengefisien kan
penggunaan energi adalah penggunaan laptop dari pada komputer pribadi di rumah,
secara tidak langsung cara ini dilakukan untuk menghemat energi. https://id.wikipedia.org/wiki/Green_computing
3.
Komputasi
Kuantum
Komputasi
kuantum merupakan super computer yang
menggunakan prinsip “fisika Kuantum”. Kabarnya komputer ini akan di install di fasilitas
Badan Antariksa Amerika Serikat ( NASA ) dan akan di gunakan
bersama Google NASA dan para ilmuan. http://it.surya.ac.id/10-teknologi-komputer-masa-depan.html
4.
Komputasi Optic
Komputasi optic adalah
sebuah perangkat yang menggunakan foton cahaya tampak atau inframerah (IR),
daripada arus listrik, untuk melakukan perhitungan digital. Dengan meningkatnya
kecepatan pemrosesan, begitu pula jumlah listrik yang diperlukan dan ekstra
panas ini sangat merusak perangkat keras.Namun Cahaya tak peduli berapa banyak
digunakan tidak menciptakan panas. Dengan demikian, pengembangan sistem
pengolahan yang lebih kuat menjadi mungkin. Dengan menerapkan beberapa
keuntungan cayaha terlihat atau jaringan IR pada beberapa perangkat dan skala
komponen, komputer mungkin suatu hari nanti dikembangkan yang dapat melakukan
operasi secara signifikan lebih cepat daripada komputer elektronik
konvensional.
5.
Komputasi
DNA
Komputasi
DNA adalah terobosan unik dan mutakhir untuk digunakan didunia komputasi,
dengan penggunaan neuklotida dalam teknologi komputasi. Komputasi DNA
dirumuskan oleh Leonard M. Adleman pada tahun 1994 ketika dia mempublikasikan
hasil risetnya. Dalam penelitiannya, ia mengklaim dapat menyelesaikan masalah
komputasi yang cukup terkenal dalam bidang matematika komputasi yaitu
Hamiltonian path problem atau yang lebih dikenal dengan nama TSP (The Traveling
Salesman Problem). http://www.komputasi.lipi.go.id/utama.cgi?cetakartikel&1356223764
6.
Komputasi Paralel
Komputasi paralel
adalah salah satu teknik melakukan komputasi secara
bersamaan dengan memanfaatkan beberapa komputer independen
secara bersamaan. Ini umumnya diperlukan saat kapasitas yang diperlukan sangat
besar, baik karena harus mengolah data dalam jumlah besar (di industri keuangan, bioinformatika, dll) ataupun
karena tuntutan proses komputasi yang banyak. Kasus kedua umum ditemui di kalkulasi numerik untuk
menyelesaikan persamaan matematis di bidang fisika (fisika komputasi), kimia (kimia komputasi) dll. https://id.wikipedia.org/wiki/Komputasi_paralel
7.
Komputasi Vektor
Komputasi Vektor
ialah teknologi processor vektor atau teknologi processor array sebagai central
procesing unit “CPU” mengimplementasikan instruksi yang beroperasi pada satu
dimensi vektor data. http://it4dummy.blogspot.co.id/2014/11/teknologi-komputasi.html
V.
Teknologi
Port Input / Output
1.
Port COM
COM adalah teknologi port I/O komunikasi
port yang digunakan untuk menghubungkan dan menstransfer data secara serial. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_4526.html
2.
Port
Paralel
Port
paralel atau sering disebut LPT bekerja atas dasar 8 bit per waktu, cocok untuk
pengiriman data dengan cepat, tetapi dengan kabel yang pendek (tidak lebih dari
15 kaki). Biasanya digunakan untuk printer parallel, dan zip drive. Konektor
yang digunakan adalah DB-25 yang terdiri dari 25 pin. http://www.dautic.com/fungsi-dan-jenis-jenis-port-pada-komputer/
3.
Port
USB
Port
USB merupakan port yang paling banyak digunakan dan paling populer. Port ini
dapat digunakan untuk menghubungkan berbagai piranti keras seperti scanner,
camera digital, printer, zip drive, dan sebagainya. Port USB mempunyai
kecepatan tinggi bila dibandingkan dengan port serial atau port paralel. http://www.dautic.com/fungsi-dan-jenis-jenis-port-pada-komputer/
4.
Port
SCSI
Port
SCSI kepanjangan dari Small Computer System Interface. Port SCSI merupakan
jenis port yang memungkinkan koneksi antar piranti dalam bentuk sambung
menyambung. Port ini mempunyai kecepatan transfer tinggi yaitu 32 bit per
second, biasa digunakan untuk menghubungkan scanner, printer, hard drive, dan
tape drive. Konektor yang digunakan adalah DB-25 dan 50 pin Centronics SCSI. http://www.dautic.com/fungsi-dan-jenis-jenis-port-pada-komputer/
5.
Port
Infra Merah
Port
infra merah ini digunakan untuk mendukung hubungan tanpa kabel, misalnya untuk
menghubungkan mouse yang menggunakan infra merah sebagai transmisi, mengirim
data dari ponsel, dan sebagainya. http://www.dautic.com/fungsi-dan-jenis-jenis-port-pada-komputer/
6.
Port
Serial
Port
serial ini biasa digunakan untuk melakukan transmisi data yang berorientasi
pada pengiriman sebuah bit per waktu, karena sifatnya demikian pengiriman data
agak berjalan lambat, biasanya digunakan untuk mengoneksi piranti seperti :
mouse, printer, card reader, modem, PLC (programmable Logic Controller),
pembaca kartu maknetik dan pembaca barcode. Port ini sering dinyatakan dengan
COM. Konektor yang digunakan adalah RS-232C dengan 9 pin atau 25 pin. http://www.dautic.com/fungsi-dan-jenis-jenis-port-pada-komputer/
7.
Port HDMI
HDMI
(High-Definition Multimedia Interface) adalah port yang sering digunakan pada
berbagai perangkat audio visual dan mampu mengalirkan bandwidth hingga hitungan
Gigabyte. Port HDMI bisa digunakan untuk mengkoneksikan seluruh sumber
audio/video berbentuk digital seperti Blu-ray Disc Player, PC, Video game
Console, telivisi digital dan smartphone. http://www.bloggergubug.com/2013/01/arti-fungsi-dan-jenis-port-komputer.html
8.
1394
1394 adalah IEEE 1394 standard koneksi
internasional, interface digital yang bisa terkoneksi dengan perangkat digital
yang mememiliki rata rata kecepatan pengiriman data hingga mencapai 100Mbps-1Gbps
dan teknologi ini mendukung fungsi hot plugging. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_4526.html
VI.
Teknologi Slot Expansion
1.
VGA Card
VGA Card adalah
“Video Graphics Adapter” salah satu teknologi slot expansion yang menghubungkan
antara CPU dengan monitor, berfungsi untuk mengolah suatu data graphic picture
yang akan meng-outputkannya pada layar monitor. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_5189.html
2.
Sound Card
Sound
Card adalah
suatu hardware komputer yang terhubung antara komputer dengan perangkat audio
untuk mengeluarkan dan merekam suara, berfungsi untuk meng-inputkan dan
meng-outputkan suara ke perangkat audio. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_5189.html
3.
LAN Card
LAN
Card adalah
suatu perangkat penghubung antara kinerja suatu komputer dengan komputer yang
lainnya menggunakan sinyal yang saling berhubungan dengan perangkat komputer
yang lain membentuk suatu jaringan komputer. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_5189.html
4.
Multimedia Card
Multimedia
Card adalah suatu
perangkat komputer yang berfungsi untuk mengoptimalkan kinerja dari suatu
perangkat multimedia. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_5189.html
5.
TV Card
TV
Card adalah
suatu teknologi perangkat yang dapat menangkap sinyal TV yang bisa ditampilkan
ke layar monitor, seperti layaknya televisi dan bisa merekam tayangan televisi
disimpan ke dalam hardisk memory komputer. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_5189.html
6.
FM Card
FM
Card adalah
suatu teknologi perangkat yang dapat menangkap sinyal gelombang radio melalui
frekuensi gelombangnya dan dapat mendengarkan siaran radio secara “Live”. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_5189.html
7.
Game Card
Game
Card adalah
suatu perangkat yang berisi beberapa games yang siap untuk di mainkan
diperngkat komputer atau perankat yang lainnya sesuai type game card nya. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_5189.html
8.
Modem Card
Modem adalah suatu perangkat komunikasi
dua arah yang mengubah suatu sinyal informasi menjadi sinyal pembawa “Carrier”
untuk dikirimkan dan memisahkan sinyal pembawa informasi agar informasi tersebut
bisa disampaikan lebih baik. http://www.materi-it.com/2014/06/quiz-pengantar-teknologi-informasi-pti_5189.html
0 komentar:
Posting Komentar